Sosialisasi Penertiban Barang Milik Negara Dalam Rangka Implementasi SIMAN v2 secara daring

Tanah Grogot, 14 Mei 2024

Sosialisasi Penertiban Barang Milik Negara Dalam Rangka Implementasi SIMAN v2 secara daring

Pengadilan Negeri Tanah Grogot mengikuti Sosialisasi Penertiban Barang Milik Negara Dalam Rangka Implementasi SIMAN v2 secara daring di Ruang Command Center pukul 09.00 WIB. Sosialisasi ini diikuti oleh Sekretaris Pengadilan Negeri Tanah Grogot, Bapak Sugianto, S.H., Kepala Sub Bagian Umum dan Keuangan Pengadilan Negeri Tanah Grogot, Bapak Muhyidin, S.H. dan operator Aplikasi e-SADEWA Pengadilan Negeri Tanah Grogot, Ibu Arjudus Sada Aritha Angkat, A.Md.

Acara dimulai dengan pembacaan laporan kegiatan dari Eko Prihanto, S.H., M.H. dan sambutan Kepala Biro Perlengkapan yakni Dr. Rosfiana, S.H., M.H. yang sekaligus membuka acara.Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi dari Ibu Ulfah Apriani, S.E., M.AK. Kepala Sub Bagian Bimbingan dan Monitoring B Biro Perlengkapan Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI. Implementasi SIMAN V.2 dilakukan dalam rangka mendukung tata kelola Barang Milik Negara (BMN) yang terintegrasi, tertib, efektif, efisien, transparan dan akuntabel. Dalam proses persiapan migrasi SIMAN V.1 ke SIMAN V.2 setiap satuan kerja wajib melakukan pengisian kelengkapan data BMN dan melakukan pembaharuan (update) kondisi BMN sesuai dengan kondisi di satuan kerja masing-masing.

-Humas-